10 PKL di Trotoar Jl Ahmad Yani Ditertibkan
access_time Selasa, 25 Juli 2023 15:12 WIB
remove_red_eye 3091
person Reporter : Nurito
person Editor : Budhy Tristanto
Sebanyak 15 personil gabungan menertibkan 10 pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sepanjang trotoar Jalan Ahmad Yani, RW 05 Kelurahan Pisangan Timur, Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (25/7).
Mereka kita berikan teguran secara lisan dan tertulis
Lurah Pisangan Timur, Muhammad Iqbal mengatakan, penertiban dilakukan karena para keberadaan pedagang kaki lima ini mengganggu ketertiban umum.
"Mereka kita berikan teguran secara lisan dan tertulis agar tidak lagi berjualan di atas trotoar," kata Iqbal.
70 Petugas Gabungan Tata Kawasan Pasar SenenJika mesin nekad melakukan aktivitas perdagangan di atas trotoar, tegas Iqbal, pihaknya akan melakukan penertiban kembali dan menyita seluruh barang dagangannya.
"Selain menertibkan PKL, kami juga bersihka
n sampah di lokasi," tandasnya.